RESEP MASAKAN GADO-GADO PADANG
Bahan
- 100 gram kol
- 2 buah mentimun
- 3 lembar daun selada
- 100 gram kacang panjang
- 2 buah kentang
- 100 gram tauge
- 200 gram kacang tanah goreng
- 200 ml air
- 6 butir bawang merah,iris tipis
- 4 siung bawang putih,iris tipis
- 3 sdm minyak untuk menumis
- 10 buah cabai merah keriting
- 5 butir merica
- 1 sdt terasi bakar
- 2 cm lengkuas
- 3 sdm air asam jawa
- 2 lembar daun salam
- 1 sdt garam
- 4 sdm irisan gula merah
- 400 ml santan kental
- 100 gram mi kering,rebus
- 3 butir telur rebus
- 3 sdm bawang goreng
- Kerupuk merah goreng secukupnya
1.Iris kol,mentimun,dan daun selada.Potong-potong kacang panjang dan kentang,lalu rebus.Rebus sebentar tauge,sisihkan.
2.Campur kacang tanah goreng dan air,haluskan dengan blender,sisihkan.
3.Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum.Tambahkan bumbu halus,aduk-aduk sampai matang.Masukkan kacang tanah yang sudah dihaluskan.Tambahkan bumbu-bumbu yang lain,aduk rata.
4.Tuangkan santan,masak sampai matang dan meletup-letup,angkat,sisihkan.Susun sayuran,mi,dan telur di atas piring saji,lalu siram dengan bumbu kacang.Taburkan bawang merah goreng dan kerupuk merah,sajikan.
(Untuk 4 orang)