Resep Kue Hidangan Cream Caramel

Resep Kue Hidangan Cream Caramel


Bahan Pudding vanilli
  • 5 butir telur
  • 125 gr gula pasir
  • 2 sdm meizena
  • 500 ml susu segar
  • 1 sdt vanilli
  • ¼ sdt garam
Pudding Chocolate
  • 5 butir telur
  • 125 gr gula pasir
  • 2 sdm coklat bubuk,cairkan dengan 2 sdm air panas
  • 500 ml susu segar
  • 1 sdt pasta coklat
  • ¼ sdt garam
Karamel
  • 250 gr gula pasir
  • 2 sdt jeruk nipis
  • 6 sdm air
Peralatan
Siapkan 2 buah loyang oval dan panci pengukus
Cara Membuat Resep Cream Caramel
  1. Buat caramel,panaskan gula pasir dengan api kecil beri air jeruk nipis dan air,masak hingga gula menjadi coklat dan cair semua,tuang ke dalam 2 buah loyang,sisihkan.
  2. Buat masing-masing adonan dalam satu wadah terpisah,campur telur dan gula pasir,aduk rata(jangan dikocok terlalu lama karena akan membuat telur berbusa),masukkan susu cair,vanilli dan garam,aduk sampai gula larut,lalu saring.
  3. Lakukan hal yang sama dengan adonan coklat,aduk sampai coklat larut dengan rata,saring.
  4. Panaskan panci mengukus,tuang adonan putih, masing-masing sebanyak 2 sendok sayur(+100 ml) ke dalam masing-masing loyang,kukus selama 5-10 menit sampai permukaanya mengeras.
  5. Tuang  2 sendok sayur(+100 ml) adonan coklat ke dalam masing-masing loyang dengan cara dituang dari pinggir loyang secara perlahan,agar adonan tidak tercampur, kukus selama 5-10 menit sampai permukaanya mengeras
  6. Tuang lagi  adonan putih 2 sendok sayur ke dalam masing-masing loyang,demikian seterusnya sampai kedua adonan habis.
  7. Terakhir kukus adonan selama 15 menit sampai pudding matang.