RESEP MASAKAN LOTEK(JAWA BARAT)
- 1 buah wortel,potong seukuran korek api
- 75 gram kacang panjang,potong-potong
- ½ ikat kangkung,potong-potong
- 100 gram kol,iris kasar
- 75 gram tauge
- ½ buah labu siam,potong seukuran korek api
- 2 siung bawang putih
- 2 cm kencur
- 5 buah cabai rawit(tergantung selera)
- 1 sdt garam
- 150 gram kacang tanah,goreng
- 2 sdm irisan gula merah
- 4 sdm air putih matang
- 1 sdt air jeruk limau
- 1 sdm bawang goreng
1.Kukus semua sayur sampai matang,angkat,tiriskan.
2.Campur bumbu halus dengan kacang tanah dan gula merah,gerus sampai halus,tambahkan air sedikit demi sedikit.
3.Tambahkan air jeruk limau,aduk rata.
4.Masukkan semua sayuran,aduk rata.Tuang ke piring saji,taburi dengan bawang goreng.
(Untuk 4 orang)