RESEP MASAKAN GEPUK KARAPITAN
Bahan:
- ½ kg daging sapi gandik
- 2 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 1 liter santan agak kental
- 2 sdm gula merah
Bumbu:
- 1 sdt garam
- ½ sdt vetsin
- 1 sdt ketumbar halus
Cara membuat resep masakan Gepuk Karapitan:
- Daging sapi dipotong. kemudian daging direbus setengah matang tanpa bumbu
- Ankat dagingnya (airnya jangan dibuang). Pukul – pukul sampai daging melebar
- Daging direbus lagi. Masukkan bumbu dan santan. rebus sampai airnya menyusut
- Setelah daging empuk. goreng dengan minyak. Angkat, tiriskan
- Siap dihidangkan