Resep Masakan Burger Kebab
Bahan :
- Kebab :
• 500 gram daging sapi giling
• 1 buah bawang bombay, blender halus
• 1 sendok teh bawang putih bubuk
• 1 sendok teh cabai merah bubuk
• ½ sendok teh ketumbar bubuk
• lada bubuk secukupnya
• ½ sendok jintan bubuk
• 2 sendok makan minyak zaitun
• garam secukupnya
Bahan Pelengkap :
• 6 buah roti burger
• 6 lembar selada
• 6 lembar keju smoked slice (kraft single)
• 1 siung bawang bombay, potong
• 60 gram mayonnaise
• 30 gram saus sambal
• 60 gram saus tomat
• 25 gram mustard
Cara Membuat :
1. Campur bawang dan semua bumbu bubuk ke dalam daging giling, aduk dengan tangan agar adonan tercampur rata. Bentuk adonan kebab menjadi burger pipih.
2. Oles setiap kebab dengan minyak zaitun. Atur kebab di atas loyang. Panggang sambil dibolak-balik hingga matang merata.
3. Buka roti burger, letakkan selada, kebab, keju smoked slice, dan potongan bawang bombay. Semprotkan mayonnaise, saus sambal, saus tomat dan mustard.
4. Sajikan.
Note :
Jika malas memanggang, daging kebab boleh digoreng dengan sedikit minyak saja.