Resep Masakan Roti Sosis
- 175 gram tepung terigu protein tinggi
- 75 gram tepung terigu protein sedang
- 10 gram susu bubuk
- 70 gram gula pasir
- 1/2 bungkus (5 gram) ragi instan
- 1 butir telur
- 1/4 sendok teh garam
- 100 cc air es
- 40 gram margarine
- 3 batang sosis sapi, belah dua
- 150 gram keju cheddar, potong balok sepanjang sosis sapi
- · 1 kuning telur, untuk olesan
- Campur tepung terigu protein tinggi dengan protein sedang,
aduk rata. Tambahkan susu bubuk, gula pasir, ragi instan, dan garam, aduk rata. - Masukkan telur, air es, dan margarin, aduk rata sambil diuleni hingga kalis.
- Diamkan selama 30 menit sampai mengembang, sisihkan.
- Kempiskan adonan dengan cara ditinju. Timbang adonan 25 gram, bulatkan.
- Giling adonan dan isi dengan keju dan sosis, lalu gulung, rekatkan dengan putih telur.
- Potong bagian pinggir gulungan adonan roti, kerat-kerat. Tata dalam loyang, lalu diamkan selama 10 menit, sisihkan.
- Olesi dengan kuning telur. Panggang hingga kekuningan dan matang, angkat, sajikan.